Listening to Bang Bang Bang by BIGBANG

4 Jan

💃💃

Listening to Bang Bang Bang by BIGBANG

Preview it on Path

Cara Menampilkan Gambar Animasi di Pojok Blog

3 Mar

 

1. Buka situs berikut widget animasi blog

Copy script html yang tersedia

 

2. Selanjutnya di dashboard wordpress , pilih Widget

Pilih Text (Arbitrary text or html)

 

 

3. Masukkan script ke dalam widget

 

4. Klik Save.

Jika berhasil maka gambar animasi lucu akan tampil di pojok blog.

 

Istilah-istilah di Internet

7 Feb

ISTILAH-ISTILAH DALAM INTERNET

 

  • ADN – Advanced Digital Network. Biasanya merujuk kepada saluran leased line berkecepatan 56Kbps.
  • ADSL – Asymetric Digital Subscriber Line. Sebuah tipe DSL dimana upstream dan downstream berjalan pada kecepatan yang berbeda. Dalam hal ini, downstream biasanya lebih tinggi. Konfigurasi yang umum memungkinkan downstream hingga 1,544 mbps (megabit per detik) dan 128 kbps (kilobit per detik) untuk upstream. Secara teori, ASDL dapat melayani kecepatan hingga 9 mbps untuk downstream dan 540 kbps untuk upstream.
  • Anonymous FTP – Situs FTP yang dapat diakses tanpa harus memiliki login tertentu. Aturan standar dalam mengakses Anonymous FTP adalah dengan mengisikan “Anonymous” pada isian Username dan alamat email sebagai password.
  • ARPANet – Advanced Research Projects Agency Network. Jaringan yang menjadi cikal-bakal terbentuknya Internet. Dibangun pada akhir dasawarsa 60-an hingga awal dasawarsa 70-an oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat sebagai percobaan untuk membentuk sebuah jaringan berskala besar (WAN) yang menghubungkan komputer-komputer di berbagai lokasi dengan sistem yang berbeda-beda pula namun dapat diakses sebagai sebuah kesatuan untuk dapat saling memanfaatkan resource masing-masing.
  • ASCII – American Standard Code for Information Interchange. Standar yang berlaku di seluruh dunia untuk kode berupa angka yang merepresentasikan karakter-karakter, baik huruf, angka, maupun simbol yang digunakan oleh komputer. Terdapat 128 karakter standar ASCII yang masing-masing direpresentasikan oleh tujuh digit bilangan biner mulai dari 0000000 hingga 1111111.
  • Ad Blocker
    Software dalam browser yang berfungsi mencegah tampilnya banner, Pop-up dan iklan-iklan interaktif lainnya.
  • Ad Copy
    Kita pernah melihat iklan baris atau iklan lainnya di Koran? Nah, kata-kata iklannya itu di sebut ‘Ad Copy’ alias Naskah iklan.
  • Ad Impression / View
    Tampilan iklan yang dilihat oleh pengunjung web pada webpage, newsletter atau email. Di Internet ada banyak perusahaan yang menjual iklan berdasarkan banyaknya tampilan. Misalnya ada perusahaan yang menjual space iklan “$100 for 12,000 impression”. Artinya, dengan harga $100 iklan kita akan ‘tampil’ atau ‘dilihat’ 12,000 kali oleh pengguna internet. Ingat, 12,000 kali ini bukan berarti dilihat oleh 12,000 orang yang ‘berbeda’. Bisa saja satu peungunjung melihat iklan kita beberapa kali dengan cara ‘me- refresh’ halaman situs, itu pun dianggap impression baru.
  • Ad RotationIklan yang dirotasi. Contoh, Kita dan 4 orang lainnya ingin mempromosikan ‘Produk Digital A’ dengan cara membeli iklan di sebuah media cetak secara patungan. Untuk mendapatkan prospek secara adil, Kita dan ke-4 teman Kita bisa membuat ‘Ad Rotation’ di sebuah website yang telah dipilih. Untuk merotasi 5 link affiliate yang berbeda secara bergiliran ini memerlukan sebuah program atau script yang dipasang di server hosting.
  • Ad Space
    ‘Ruang iklan’ dalam suatu website.
  • Add URL / Add Site / Add Page
    Menambahkan halaman website pada sebuah search engine atau direktori online.
  • Affiliate
    Orang yang membantu menjualkan produk orang lain dan mendapatkan komisi dari setiap penjualan yang mereka hasilkan.
  • Affiliate Agreement
    Sebuah dokumen kontrak antara seorang affiliate dan seorang merchant (pemilik produk/jasa). Biasanya di dalamnya terdapat syarat dan ketentuan sebuah hubungan bisnis. Dokumen ini merupakan perjanjian legal yang mengikat.
  • Affiliate Fraud
    Kegiatan ilegal yang dilakukan seorang affiliate untuk menghasilkan uang.
  • Affiliate Marketing
    Pemasaran yang dilakukan seorang affiliate untuk memasarkan produk/jasa di internet.
  • Affiliate Program
    Sebuah model bisnis yang membayar komisi kepada seseorang yang berhasil mendapatkan penjualan untuk merchant (pemilik produk/jasa) melalui link khusus.
  • Affiliate Program Directory
    Sebuah web site yang berisi macam-macam program affiliate.
  • Affiliate Program Manager
    Orang yang bertanggung jawab menjalankan program affiliate. Tugas seorang affiliate program manager adalah menjaga hubungan dengan affiliate secara teratur, menjalankan program marketing dan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang menyangkut masalah affiliate program perusahaan mereka.
  • Affiliate Software
    Software yang digunakan oleh affiliate manager untuk memantau dan melaporkan kegiatan (klik, prospek, registrasi, penjualan) yang dihasilkan oleh affiliate-nya.
  • Affiliate Solution Provider
    Sebuah badan usaha third party (pihak ketiga) yang menyediakan software, database support, affiliate ID dan link-tracking serta jasa pembayaran untuk para merchant yang memiliki program affiliate.
  • Affiliate URL / Affiliate Link
    Link khusus yang berisi kode tertentu untuk bisa mengenali; hasil penjualan, atau prospek milik seorang affiliate.
  • Anonymous FTP (File Transfer Protocol)
    Pada umumnya, anonymous FTP digunakan untuk meng-upload files ke web server atau untuk men-download aplikasi.
  • AOL Search
    Search engine yang dapat digunakan oleh siapa saja, bukan hanya pelanggan akses internet AOL, yang memiliki akses ke internet.
  • Archive
    Sebuah halaman situs yang berisi link-link menuju file lain agar penyimpanannya lebih efisien. Archive biasa dipakai untuk membuat salinan atau koleksi data-data terdahulu seperti kumpulan update, newsletter, dan lain-lain.
  • Ask an Expert
    Di situs “Ask an Expert” biasanya terdapat para ahli dalam berbagai bidang yang memberikan jawaban-jawaban dari pertanyaan-pertanyaan yang dikirim. Meskipun beberapa situs “Ask an Expert” gratis, namun beberapa situs lainnya membebankan biaya untuk setiap pertanyaan yang dikirim melalui email, atau biaya per menit untuk setiap nasehat atau jawaban yang diberikan.
  • Associate
    Kata lain dari affiliate.
  • Attachment
    Fasilitas pada sebuah program email yang dapat digunakan untuk mengirimkan file atau gambar yang diikutsertakan pada email yang akan dikirim.
  • Authorization
    Authorization menunjukkan bahwa pemegang kartu kredit memiliki kredit yang cukup untuk melakukan pembelian.
  • Autoresponder
    Software yang akan mengirim pesan email secara otomatis pada jadwal yang kita atur sendiri. Pesan email kita akan terkirim secara otomatis saat pelanggan memasukan informasi email mereka melalui form yang terdapat pada situs.
  • Adaptor : Komponen elektronik yang berfungsi untuk mengubah arus bolak-balik (AC [Alternating Current]) menjadi arus searah (DC [Direct Current]).
  • Address bus : Digunakan untuk menandakan lokasi sumber atau pun tujuan pada proses transfer data. Pada jalur ini, CPU akan mengirimkan alamat memori yang akan ditulis atau dibaca. Address base biasanya terdiri atas 16, 20, 24, atau 32 jalur paralel.
  • ALU : Bagian CPU yang memproses data untuk melakukan operasional dan perhitungan.
  • Array Processor / Co – Processor : Unit prosesor tambahan yang digunakan untuk mempercepat proses perhitungan data.
    • Backbone – Jalur berkecepatan tinggi atau satu seri koneksi yang menjadi jalur utama dalam sebuah network.
    • Bandwidth – Besaran yang menunjukkan banyaknya data yang dapat dilewatkan di suatu saluran komunikasi pada network dalam satuan waktu tertentu.
    • Binary – Biner. Yaitu informasi yang seluruhnya tersusun atas 0 dan 1. Istilah ini biasanya merujuk pada file yang bukan berformat teks, seperti halnya file grafis.
    • Bit – Binary digit. Satuan terkecil dalam komputasi, terdiri dari sebuah besaran yang memiliki nilai antara 0 atau 1.
    • bps –Bit Per Seconds. Ukuran yang menyatakan seberapa cepat data dipindahkan dari satu tempat ke tempat lain.
    • Broadband – Saluran transmisi data dengan kecepatan tinggi serta kapasitas bandwidth yang lebih besar daripada saluran telepon konvensional.
    • Browser – Sebutan untuk perangkat lunak (software) yang digunakan untuk mengakses World Wide Web
    • Byte – Sekumpulan bit yang merepresentasikan sebuah karakter tunggal. Biasanya 1 byte akan terdiri dari 8 bit, namun bisa juga lebih, tergantung besaran yang digunakan.
    • Backup : Salinan perangkat lunak atau data yang tersimpan pada media penyimpanan.
    • Beep : Bunyi speaker yang dikeluarkan komputer pada proses POST atau pada saat ada kesalahan/gangguang tertentu. Suara yang muncul melalui speaker komputer, umunya menunjukkan adanya kesalahan dalam program yang sedang berjalan. Beep dapat ditambahkan dalam program yang dibuat dengan menyisipkan kode ASCII 7.
    • Benchmark : Adalah sebagai perbandingan antar periferal, untuk mengetahui kinerja secara pasti dari komputer/periferal berdasarkan pada standar yang telah ditentukan oleh pihak tertentu.
    • Binaty digit (bit) : Nomor yang digunakan dalam kode biner.
    • BIOS (Basic Input Output System) : Software yang dipasang pada chip komputer untuk mengatur operasi dasar seperti layar, harddisk, memory, VGA, dll. Bagian dari sistem  operasi yang bisa mengidentifikasi set program yang digunakan untuk mem – boot komputer, sebelum menempatkan disket sistem. BIOS terdapat di ROM (Read Only Memory) dari sistem dan umumnya tersimpan secara permanen. Program yang digunakan mikroprosesor untuk menyalakan komputer. BIOS juga mengatur aliran data antara sistem operasi komputer dan perangkat tambahan yang terhubung pada komputer.
    • Bluetooth : Adalah koneksi wireless di bawah standar IEEE 802.15.1, berkecepatan rendah dan berjangkauan pendek (± 8M), biasanya digunakan untuk mentransfer data antar mobile phone, menghubungkan keyboard/mouse dengan CPU (yang wireless) dan headset (PAN).
    • Booting Up : Proses ROM mengirim perintah ke CPU untuk memulai operasional saat komputer dinyalakan.
    • Bottleneck : Adalah kondisi dimana akses data pada suatu periferal komputer terlambat. Keterlambatan ini disebabkan karena ketidakmampuan suatu periferal menampung semua data yang ditransmisikan kepada periferal tersebut.
    • Bridges : Perangkat jaringan yang berfungsi untuk menghubungkan jaringan yang menggunakan sambungan fisik yang berbeda. Misalnya menghubungkan pengkabelan twisted pair dengan coaxial cable.
    • Browser : Program aplikasi yang digunakan untuk menjelajahi layanan internet.
    • Bus : Saluran yang terdiri dari sekumpulan jalur yang sejenis. Sekumpulan kabel yang merupakan alat transportasi informasi ke semua peralatan dalam sistem. Informasi tersebut dapat berupa data, perintah atau alamat.
    • Cache Memory : Memori berkecepatan tinggi yang mampu bekerjasama dengan CPU, bertindak sebagai buffer antara CPU dan RAM.
    • Casing : Sebuah kotak plastik atau metal yang berfungsi untuk melindungi dan menempatkan hardware utama komputer.
    • CGI – Common Gateway Interface. Sekumpulan aturan yang mengarahkan bagaimana sebuah server web berkomunikasi dengan sebagian software dalam mesin yang sama dan bagaimana sebagian dari software (CGI Program) berkomunikasi dengan server web. Setiap software dapat menjadi sebuah program CGI apabila software tersebut dapat menangani input dan output berdasarkan standar CGI.
    • cgi-bin – Nama yang umum digunakan untuk direktori di server web dimana program CGI disimpan.
    • Chat – Secara harfiah, chat dapat diartikan sebagai obrolan, namun dalam dunia internet, istilah ini merujuk pada kegiatan komunikasi melalui sarana baris-baris tulisan singkat yang diketikkan melalui keyboard.
    • Cathode Ray Tube (CRT) : Alat penghasil gambar pada layar monitor yang menggunakan sinar elektron yang men – scan permukaan layar monitor.
    • Central Processing Unit (CPU) : Bagian komputer yang berisi unit kontrol dan aritmetika. CPU membawa perintah program.
    • Chip : Silikon kecil yang dilapisi jutaan sirkuit dan gerbang logika.
    • Chipset : Kombinasi chip yang berfungsi untuk menjembatani aliran data dan mengontrol beberapa periferal komputer.
    • CLI (Command Line Interface) : Tampilan sebuah OS yang menggunakan tampilan teks dan menggunakan perintah – perintah tertentu dalam menjalankan OS tersebut.
    • Client : Suatu (individu) komputer (biasanya berkemampuan lebih rendah) yang dapat berinteraksi dengan komputer utama (berkemampuan lebih tinggi) pada suatu jaringan.
    • Clock : Rangkaian pembangkit frekuensi. Sumber utama dari pulsa elektronik komputer. Clock digunakan untuk menyamakan operasi semua elemen komputer.
    • CMOS (Complementary Metal Oxide Semiconductor) : RAM kecil berukuran 64 byte yang menyimpan setting BIOS saat komputer sedang dimatikan.
    • Command Prompt : Aplikasi DOS pada Sistem Operasi Windows.
    • Compiller : Program yang menterjemahkan perintah dari bahasa tingkat tinggi ke kode mesin.
    • Console : sama seperti Command Prompt.
    • Control bus : Control bus digunakan untuk mengontrol penggunaan serta akses ke data base dan address base. Terdiri atas 4 sampai 10 jalur paralel.
    • Core : Bagian inti dari sebuah prosesor.
    • Crack : Sebuah program kecil yang berfungsi untuk membuat software yang bersifat shareware atau komersial agar dapat terus digunakan (full versi).
    • Data bus : Merupakan jalur – jalur perpindahan data antar modul dalam sistem komputer. Karena pada masing – masing jalur saluran hanya dapat membawa 1 bit data, oleh karena itu jumlah saluran menentukan jumlah bit yang dapat ditransfer pada suatu saat. Lebar data base ini menentukan kinerja sistem secara keseluruhan. Sifatnya Bidirectional, artinya CPU dapat membaca dan menerima data melalui data bus. Data bus biasanya terdiri atas 8, 16, 32, atau 64 jalur paralel.
    • DNS – Domain Name Service. Merupakan layanan di Internet untuk jaringan yang menggunakan TCP/IP. Layanan ini digunakan untuk mengidentifikasi sebuah komputer dengan nama bukan dengan menggunakan alamat IP (IP address). Singkatnya DNS melakukan konversi dari nama ke angka. DNS dilakukan secara desentralisasi, dimana setiap daerah atau tingkat organisasi memiliki domain sendiri. Masing-masing memberikan servis DNS untuk domain yang dikelola.
    • DSL – Digital Subscriber Line. Sebuah metode transfer data melalui saluran telepon reguler. Sirkuit DSL dikonfigurasikan untuk menghubungkan dua lokasi yang spesifik, seperti halnya pada sambungan Leased Line (DSL berbeda dengan Leased Line). Koneksi melalui DSL jauh lebih cepat dibandingkan dengan koneksi melalui saluran telepon reguler walaupun keduanya sama-sama menggunakan kabel tembaga. Konfigurasi DSL memungkinkan upstream maupun downstream berjalan pada kecepatan yang berbeda (lihat ASDL) maupun dalam kecepatan sama (lihat SDSL). DSL menawarkan alternatif yang lebih murah dibandingkan dengan ISDN.
    • Download – Istilah untuk kegiatan menyalin data (biasanya berupa file) dari sebuah komputer yang terhubung dalam sebuah network ke komputer lokal. Proses download merupakan kebalikan dari upload.
    • Downstream – Istilah yang merujuk kepada kecepatan aliran data dari komputer lain ke komputer lokal melalui sebuah network. Istilah ini merupakan kebalikan dari upstream.
    • Database (software) : Sekelompok informasi yang tersimpan di file yang dapat ditemukan dengan mudah.
    • Desktop : Tampilan menu pada OS; biasanya terdapat icon dan wallpaper; jenis casing yang berbentuk mendatar / horizontal.
    • Desktop Publishing : Sistem yang menghasilkan media cetak, memakai PC yang dilengkapi dengan software khusus.
    • DMA (Direct Memory Access) : Akses memori secara langsung. Chip yang berfungsi untuk mengendalikan proses pengaksesan memori secara langsung. Alat pengendali memori yang membantu mempercepat kerja CPU dalam proses pengolahan data.
    • Dissasembler : Program yang mengubah kode mesin menjadi bahasa assembler.
    • Driver : Software yang digunakan untuk mengendalikan hardware agar mampu bekerja atau agar dapat bekerja secara optimal.
    • Direktori : Sama dengan folder.
    • Disc : Piringan penyimpanan pada media penyimpanan jenis optik.
    • Disk Drive : Media penyimpanan data pada komputer atau perangkat portable lain.
    • DOS (Disk Operating System) : Program untuk PC yang membawa perintah teks untuk menjalankan program.
    • Elemen komputer : Kesatuan komponen penyusun komputer dan merupakan bagian penting dari komputer agar komputer dapat digunakan.
    • EXT2 : Sistem partisi format Linux.
    • Extension : Format sebuah file yang menentukan jenis dan aplikasi yang membuka file tersebut. Ada ribuan atau lebih jenis ekstension. Contoh ekstension pada file misalnya *.exe (executable), *.dll (dinamic link library), *.sys (system file), *.bat (MS – DOS batch file), *.jpg (JPEG), *.png (portable network graphic), *.flac (free losseness audio codec), *.mp3 (MPEG 3 layer audio), *.avi (audio video interleave), dan lain lain.
    • Extract : Kegiatan mengembalikan file yang terarsip (terkompres) ke struktur dan ukuran aslinya.
    • E-Mail (Electronic Mail) : Metode pengiriman pesan antar komputer dengan jaringan.
    • Firewall – Kombinasi dari hardware maupun software yang memisahkan sebuah network menjadi dua atau lebih bagian untuk alasan keamanan.
    • FTP – File Transfer Protocol. Protokol standar untuk kegiatan lalu-lintas file (upload maupun download) antara dua komputer yang terhubung dengan jaringan internet. Sebagian sistem FTP mensyaratkan untuk diakses hanya oleh mereka yang memiliki hak untuk itu dengan mengguinakan login tertentu. Sebagian lagi dapat diakses oleh publik secara anonim. Situs FTP semacam ini disebut Anonymous FTP.
    • FAT (File Allocation Table) : Sistem media penyimpanan format Windows/sistem partisi harddisk.
    • Floppy Disk : Media penyimpanan data berbentuk piringan magnetik dan dapat menyimpan data berukuran kecil.
    • Freeware : Merupakan software yang bersifat gratis yang dapat terus digunakan; freeware bisa diperbanyak dan didistribusikan selama tidak untuk tujuan komersial (perdagangan atau bisnis) dan hanya dapat digunakan untuk perseorangan/pribadi.
    • FSB (Front Side Bus) : Adalah kecepatan koneksi dari bus yang mempunyai satuan kecepatan dalam melakukan pertukaran data, satuan yang digunakan adalah Mega Hertz (MHz).
    • FTP (File Transfer Protocol) : Merupakan teknologi yang digunakan untuk melakukantransfer file dari satu komputer ke komputer lain di internet dengan menggunakan konsep client server. Bluetooth juga mendukung fungsi ini..
    • Gateways : Perangkat jaringan yang berfungsi untuk menghubungkan dua jaringan yang menggunakan protokol yang berbeda sehingga jaringan tersebut dapat saling berkomunikasi satu sama lain.
    • GPRS (General Pocket Radio Service) : Merupakan teknologi yang memungkinkan kita untuk mengakses internet dimanapun selama sinyal GPRS tersebut ada. GPRS adalah adalah perangkat pemancar yang menggunakan gelombang radio. Perangkat nirkabel yang mempunyai GPRS misalnya telepon seluler atau PDA (yang mendukung fasilitas GPRS). Kecepatan akses GPRS maksimal ±400 KBps.
    • GUI (Graphical User Interface) : Tampilan sebuah OS yang menggunakan unsur grafik dalam interfacenya.
    • Hacker : Seseorang atau sekelompok orang yang secara ilegal bisa mengakses data dan informasi dalam komputer orang lain untuk mengganggu pekerjaan orang lain, merusak sebuah sistem informasi, pencurian dan jual – beli data/informasi, dan untuk tindak kejahatan lainnya; hacker juga menciptakan virus atau sejenisnya.
    • Harddisk : Media penyimpanan data utama pada komputer yang menggunakan piringan

keras bermagnet yang memungkinkan data dapat disimpan dalam titik – titik bermagnet.

  • Head : Kepala / ujung perekam pada harddisk yang berfungsi untuk membaca atau menulis data.
  • Heatsink : Sebuah lempengan aluminium atau kipas yang berfungsi untuk mengurangi panas pada periferal komputer atau sebagai pendingin periferal agar tidak overheating.
  • Host : Sebuah komputer dalam sebuah jaringan yang menyediakan layanan untuk komputer lain yang tersambung dengan jaringan yang sama.
  • Hub : Sebuah perangkat jaringan yang digunakan untuk memperbanyak client.
  • Home Page/Homepage – Halaman muka dari sebuah situs web. Pengertian lainnya adalah halaman default yang diset untuk sebuah browser.
  • HTTP – Hyper Text Transfer Protocol, protokol yang didisain untuk mentransfer dokumen HTML yang digunakan dalam World Wide Web.
  • HTML (Hyper Text Markup Language) : Dokumen/script halaman web yang lebih kompleks yang menyatukan teks, animasi dan gambar sehingga halaman web menjadi lebih menarik. Beberapa virus mampu menginfeksi file jenis ini.
  • Icon : Sebuah gambar kecil/simbol yang mewakili aplikasi/folder, sehingga mudah untuk dicari dan diingat.
  • IDE (Integrated Drive Electronics) : yaitu standar interface harddisk dan CD ROM lama yang masih ada. Murah, dan terintegrasi dengan motherboard merupakan alasan teknologi ini tetap ada. Jumlah IDE ada 4 buah tiap motherboard dan koneksi dengan kabel pipih 80 pin, interface yang bottleneck dan menghambat panas.
  • Interface : Antarmuka; hubungan atau batasan umum antara dua unit atau alat; batasan umum antara sistem pengolahan data otomatis atau bagian suatu sistem tunggal.
  • Internet : Jaringan komputer yang memiliki jangkauan seluruh dunia.
  • Intranet : Sebuah jaringan atau sumber daya yang digunakan untuk kepentingan internal sebuah perusahaan/instansi dengan menggunakan jaringan komputer yang ada.
  • IRC (Internet Relay Chart) : Merupakan aplikasi internet yang digunakan untuk chatting. Layanan ini hampir sama dengan news group, tetapi tidak dikhususkan pada topik tertentu. Untuk menggunakan layanan ini, pengguna biasanya cukup mendaftar ke server IRC yang diinginkan.
  • ISP (Internet Service Provider) : Perusahaan yang menawarkan dan menyediakan layanan akses internet ke kalangan umum dengan mengenakan biaya.
  • Kernel : Bagian inti dari sebuah sistem operasi.
  • Keyboard : Seperangkat papan dengan ratusan tombol yang digunakan untuk memasukkan perintah.
  • Keygen : Merupakan sebuah program kecil yang berfungsi untuk menghasilkan kata kunci yang berlainan yang berguna pada saat registrasi software dimana harus memasukkan kata kunci (product key).
  • Laser : Sinar berintensitas tinggi dan sangat terang yang bergerak dengan lurus.
  • LCD (Liquid Crystal Display) : Alat penghasil gambar yang menggunakan ribuan sampai jutaan piksel agar dapat menghasilkan citra atau teks. Layar LCD dapat berfungsi karena adanya kristal cair yang menghasilkan gambar jika ada arus listrik mengalir,  menghalangi cahaya sehingga menghasilkan pola gambar/teks.
  • Local Area Network (LAN) : Sekelompok komputer yang dihubungkan bersama dalam satu gedung / area yang tidak terlalu luas.
  • Login : Proses masuk ke layanan online.
  • LSB (Least Significan Bits) : Unit terkecil dari informasi dalam suatu bilangan biner. Satu bit cukup untuk menyatakan perbedaan antara ya dan tidak, atas dan bawah, on dan off, satu dan nol. Komputer harus menampilkan informasi dalam bit karena sirkuit elektronik yang dibuat hanya memiliki dua keadaan, on atau off. Dalam komputer suatu informasi disusun dalam 8 bit atau sama dengan 1 byte.
  • Main Memory : Memori/penyimpanan data utama pada komputer.
  • Memori (RAM) : Sebuah papan tipis yang berisi chip yang berfungsi untuk menyimpan data sementara saat komputer dihidupkan. Semakin besar ukuran RAM semakin cepat kinerja komputer.
  • Modem : Alat yang berfungsi untuk menghubungkan komputer dengan jaringan sehingga dapat berkomunikasi dan bertukar data.
  • Monitor : Alat yang digunakan untuk menampilkan dan merupakan hasil output dari proses komputer yang disebut soft copy.
  • Mouse : Peralatan input untuk menggerakkan tanda penunjuk/pointer dan merupakan alat untuk mempermudah pengoperasian OS berbasis GUI.
  • Motherboard :  Bagian utama pada komputer yang berupa PCB dan berisi ribuan sirkuit yang bergabung menjadi sebuah sistem komputer; sebuah papan yang berisi slot/port dan berfungsi untuk menancapkan dan menghubungkan periferal utama komputer.
  • Multitasking : Jenis Sistem Operasi yang mampu menjalankan lebih dari satu aplikasi pada waktu yang bersamaan.
  • Network (jaringan) komputer : Sekelompok komputer yang saling terhubung dan memungkinkan terjadinya pemakaian sumber daya (seperti harddisk, printer, scanner, maupun CD drive) dan komunikasi data secara langsung.
  • NTFS (New Technology File System) : Sistem media penyimpanan format Windows/sistem partisi harddisk yang lebih stabil dibandingkan dengan FAT.
  • Open Source/Public Domain : Merupakan software yang bersifat gratis dan bisa digunakan untuk keperluan apa saja tanpa batasan. Artinya, kita bisa memperbanyak dan memodifikasi software tersebut untuk kepentingan komersial. Kode – kode atau struktur program ini juga disertakan sehingga pengguna bisa memodifikasi software ini sesuai dengan keinginannya.
  • OS (Operating System) : Software mendasar yang berfungsi sebagai penghubung antara user dengan komputer.
  • Overclock : Adalah suatu metode untuk memaksimalkan/meningkatkan kinerja sistem komputer atau menaikkan kecepatan dari suatu komponen komputer tanpa harus membeli periferal yang baru.
  • Overheat : Kelebihan panas yang ditimbulkan oleh periferal tertentu dan dapat memperpendek usia komponen atau periferal yang bersangkutan.
  • Patch : Merupakan turunan dari crack dimana patch digunakan untuk software yang harus registrasi online (tanpa memasukkan serial number).
  • Pattern : Kelompok data dalam satu kesatuan pada RAM, umumnya 1 byte = 8 bit.
  • PCB (Printable Componen Board) : Sebuah papan plastik yang berisi alur – alur konduktor teratur yang memungkinkan seluruh komponen dapat berhubungan dan membentuk satu kesatuan sistem sirkuit elektronik.
  • PDF (Portable Document Format) : Format dokumen yang mempunyai kualitas yang lebih kecil dibandingkan format Word.
  • Perangkat keras (Hardware) : Elemen komputer yang dapat dilihat dan disentuh secara fisik dan mengendalikan kegiatan komputer yang sebenarnya.
  • Perangkat lunak (Software) : Program dan data yang tidak dapat disentuh secara fisik dan tersimpan dalam hardware yang dapat menjalankan komputer dan mengendalikan hardware.
  • Periferal : Peralatan pendukung (hardware) yang dibutuhkan oleh sebuah PC agar dapat bekerja secara optimal.
  • PIC (Programmable Interupt Controller) : Kendali sela terprogram. Chip yang berfungsi untuk mengendalikan proses penyelaan antar periferal. Alat pengendali sela periferal yang membantu kerja CPU dalam proses penyelaan.
  • Piksel : Persegi kecil yang berkelompok membentuk gambar atau teks. Piksel dapat berwarna atau monokrom. Cara kerja piksel sama dengan cara kerja printer dot matrix, yaitu dengan menggunakan hentakkan jarum yang membentuk titik – titik gambar atau teks.
  • Pin : Konektor kecil yang berfungsi untuk menghubungkan komponen satu dengan yang komponen yang lainnya.
  • Platter : Piringan keras bermagnet tempat menyimpan data pada harddisk.
  • Portable :-Hardware : Perangkat yang dapat dilepas dari komputer atau dapat dibawa – bawa dengan mudah dan praktis.
    -Software : Program yang dapat dibuka di path mana saja bahkan dapat dibuka di Removable Drive tanpa harus diinstal pada komputer.
  • POST (Power On Self-Test) : yaitu test yang dilakukan oleh PC untuk mengecek fungsi-fungsi komponen pendukung PC apakah bekerja dengan baik.
  • Power Supply : Suatu rangkaian elektronik yang berfungsi sebagai pencatu daya/pemberi sumber tegangan/arus pada peralatan komputer.
  • Printer : Alat yang digunakan untuk mencetak data atau gambar ke kertas yang disebut dengan hard copy.
  • PSU (Power Supply Unit) : Lihat POWER SUPPLY.
  • Read Only Memory (ROM) : Memori yang bersifat tetap dalam menyimpan data sehingga meskipun komputer dimatikan data tetap tersimpan di dalamnya. Di dalam ROM terdapat software penting yang digunakan untuk mengendalikan proses dasar komputer yang disebut dengan BIOS.
  • RAID (Redudancy Array of Independent Disk) : Merupakan sekumpulan diskdrive yang dianggap oleh OS sebagai drive tunggal. Recovery dan security menjadi prioritas.
  • Recovery : Kegiatan mengembalikan/memperbaiki file yang terhapus atau rusak.
  • Register : Merupakan alat penyimpanan kecil yang mempunyai kecepatan akses cukup tinggi, yang digunakan untuk menyimpan data dan instruksi lainnya yang sedang diproses sementara data dan instruksi lainnya menunggu giliran untuk diproses serta masih disimpan di dalam memori utama.
  • Removable Disk : Media penyimpanan yang bersifat portable/dapat dibawa ke mana – mana dengan mudah dan praktis.
  • Repeater : Perangkat jaringan yang berfungsi untuk memperkuat dan melakukan refresh pada sinyal sehingga dapat dikirim lebih jauh.
  • Resolusi : Kualitas dan kejernihan sebuah gambar; dalam ukuran piksel, dot (titik)/inchi, atau piksel/inchi.
  • Router : Perangkat jaringan yang berfungsi untuk membaca alamat pesan dan memforward pesan tersebut ke komputer berikutnya sampai pada akhir tujuan.
  • RPM (Rotation per Minute) : Satuan kecepatan perputaran silinder dalam 1 menit, misalnya sebuah harddisk mempunyai kecepatan putar 7200 RPM, berarti platter harddisk tersebut dapat berputar hingga 7200 putaran per menit.
  • Scanner : Alat yang dapat mengubah gambar/teks menjadi kode biner/digital sehingga dapat ditampilkan di monitor.
  • SCSI (Small Computer Standard Interface) : Yaitu interface dengan kecepatan 160 MB/detik. Jenis SCSI (SCASI I, Wide SCSI, Ultra wide) menggunakan card tersendiri. Motherboard teknologi baru sudah menyertakan card SCSI nya. SCSI biasanya digunakan untuk system server, yang menuntut kinerja tinggi. Sistem SCSI dikenal dengan teknologi RAID, sistem penyusunan, penulisan, keamanan dengan beberapa harddisk.
  • Server : Merupakan komputer induk dalam jaringan yang terhubung ke banyak komputer sebagai penyedia layanan informasi atau data
  • Shareware : Merupakan software yang merupakan “sampel” dari software yang sebenarnya; pengguna dapat menggunakan software ini tetapi mempunyai batasan untuk menggunakannya. Agar tetap dapat menggunakannya, pengguna harus membeli hak (lisensi) software tersebut.
  • Sharing : Pemakaian sumber daya bersama pada sebuah jaringan komputer.
  • Side : Kepala/ujung perekam pada disket yang berfungsi untuk membaca/menulis data.
  • Slot : Media penghubung komputer yang berfungsi untuk menancapkan periferal yang berbentuk kartu/card.
  • Storage : Media penyimpanan.
  • Update : Kegiatan memperbarui software ke versi terbaru/terakhir.
  • Upload : Kegiatan pengiriman data dari sebuah komputer ke komputer lain yang terhubung dengan jaringan.
  • Upgrade : Kegiatan memperbarui hardware ke jenis yang lebih baru/terakhir.
  • User : Pengguna komputer.
  • Utility : Software sistem yang membantu dalam memperbaiki sistem komputer.
  • Virus/Malware (Malicious Software)/Trojan Horse/Worm : Program komputer yang dibuat untuk merusak/menghancurkan data, merusakkan sistem komputer, mencuri data atau untuk kepentingan kejahatan lainnya. Virus menyebar melalui jaringan internet atau email dan media penyimpanan.
  • Volatile : Jenis media simpan yang sementara, artinya data akan hilang jika tidak ada arus listrik yang mengaliri media simpan tersebut.
  • WiFi (Wireless Fidelity)/WLAN (Wireless LAN) : Merupakan jaringan lokal tanpa kabel yang menggunakan gelombang dengan frekuensi yang tinggi (2.4 GHz) dan berjangkauan panjang. Dengan menggunakan WiFi kita dapat mengakses internet dengan catatan komputer mempunyai WiFi card dan berada dalam area jangkauan sinyal hotspot WiFi.
  • XML (Extensible Markup Language) : Standar bahasa/script untuk dokumen web.
  • Zip/RAR : Format file yang mengkompres beberapa file menjadi 1 file dan berukuran lebih kecil dari file aslinya.

 

Dan berikut ini adalah kamus istilah dalam dunia internet :

  • about = ihwal, perihal, mengenai, tentang
  • account = akun
  • admin = administrator
  • attachment = lampiran
  • bandwidth = lebar pita
  • bookmarks = tandai, beri markah, markah buku
  • broadband = pita lebar, jalur lebar
  • browser = peramban, penjelajah
  • bulletin board = papan buletin
  • captcha = pemeriksaan keamanan untuk menghindari spam otomatis
  • carbon copy/cc (e-mail) = tembusan
  • chat = obrol, obrolan, rumpi
  • crash = bertabrakan (biasa untuk perangkat lunak/keras bermasalah)
  • collission = tabrakan data
  • connection = sambungan
  • copy = salin, kopi, ganda
  • cut = potong
  • cyberspace = dunia maya
  • database = pangkalan data, basis data
  • delete/del = hapus
  • device = perangkat
  • domain = ranah
  • download = unduh, ambil data, muat turun
  • edit = sunting, ubah
  • e-mail = imel, ratel / surel / surat-e (surat elektronik), posel (pos elektronik), surat digital
  • forward/fwd (e-mail) = terusan
  • hacker = peretas, pemodifikasi data, perusak sistem
  • home = beranda
  • homepage = laman
  • hosting = hosting
  • interferensi = gangguan signal (berkaitan dengan sinyal nirkabel)
  • install = instalasi, pasang
  • interface = antarmuka
  • keyword = kata kunci
  • lag = lambat
  • link = taut, kait, pautan, pranala
  • load = muat
  • login / log on = log masuk, masuk log, lihat sign in
  • logout / log off = log keluar, keluar log, lihat sign out
  • network = jaringan
  • newsgroup = kelompok warta, kelompok diskusi
  • mailing list = milis, senarai, forum ratel
  • network = jaringan
  • networking = jejaring
  • offline = luring (luar jaringan), tidak terhubung, terputus
  • online = daring (dalam jaringan), terhubung, tersambung
  • passphrase = frasa sandi, kalimat sandi
  • password = kata sandi
  • paste = tempel, rekatkan
  • preview = pratayang, pratonton, pratilik
  • internet service provider = penyelenggara jasa internet
  • save = simpan
  • scan = pindai
  • setting = pengaturan
  • server = peladen
  • share / sharing = berbagi
  • sign in / sign on = catat masuk, lihat login
  • sign out / sign off = catat keluar, lihat logout
  • site = situs
  • surfing = berselancar, selancar maya
  • update = pemutakhiran, pembaruan
  • upload = unggah, muat naik
  • user = pengguna
  • username = nama pengguna
  • virtual reality = realitas maya
  • webpage = halaman web
  • website = situs web
  • wireless = nirkabel

Kebudayaan di Kutai Kartanegara

31 Jan

Lembuswana Mitos Sekaligus Maskot Kota Raja

Binatang ini tak pernah ada dialam nyata, namun patung dan keberadaanya bisa kita lihat nyata di Kutai kartanegara Kalimantan Timur. Lembuswana adalah hewan dalam mitologi rakyat Kutai yang hidup sejak zaman Kerajaan Kutai. Lembuswana menjadi lambang Kerajaan Kutai hingga Kesultanan Kutai Kartanegara. Hewan ini memiliki semboyan Tapak Leman Ganggayaksa.

Lembuswana dicirikan sebagai berkepala singa, bermahkota (melambangkan keperkasaan seorang raja yang dianggap penguasa dan mahkota adalah tanda kekuasaan raja yang dianggap seperti dewa), berbelalai gajah (melambangkan dewaGanesha sebagai dewa kecerdasan), bersayap garuda, dan bersisik ikan.

Dari sisi mitos dan legenda, maka kondisi geografis alam tempat sebuah komunitas bisa melahirkan berbagai cerita. Wilayah Kalimantan memiliki banyak sungai-sungai raksasa dan sangat panjang, misalnya di Kaltim terdapat sungai yang lebarnya ratusan meter, yakni Sungai Mahakam dengan panjang 920 Km melintasi tiga daerah Kabupaten Kutai Barat, Kabupaten Kutai Kartanegara dan Kota Samarinda, lalu Sungai Kayan mencapai 640 Km di Kabupaten Bulungan.

Khususnya Sungai Mahakam, masyarakat percaya bahwa terdapat seekor ular naga raksasa yang menjaga sungai tersebut. Konon katanya, saking besarnya naga tersebut, disebutkan bahwa kepalanya ada di Kota Tenggarong dan ekornya sampai Kota Samarinda. Sebagai wujud kepercayaan masyarakat tersebut, maka diadakanlah ritual peluncuran Naga Erau di Sungai Mahakam yang disisipkan sebagai salah satu bagian dari rangkaian upacara adat Erau di Kota Tenggarong, Kab Kutai Kartanegara.

Erau adalah upacara adat yang dahulunya dilaksanakan sebagai upacara kerajaan ketika terjadi perpindahan kekuasaan. Namun kini, karena sistem pemerintahan tidak lagi berbentuk kerajaan, maka Erau dilaksanakan sebagai even budaya untuk memperingati HUT Kota Tenggarong, yakni pada tanggal 29 September. Prosesi peluncuran Naga Erau yang terbuat dari kain, bambu serta kayu itu adalah sebagai tanda (simbolis) bahwa akan ditutupnya atau telah selesainya rangkaian pesta budaya Erau. Ritual yang melibatkan tokoh masyarakat dan sultan Kutai itu melambangkan tanda syukur warga setempat yang selama ini telah mendapat limpahan rahmat dari Allah serta permohonan tolak bala agar negeri ini selalu tentram dan damai. Ular Naga Erau tersebut tidak terlepas dari mitologi Kutai tentang sebuah bayi perempuan yang dikawal seekor naga dan dibawa binatang mistis, Lembuswana.

Lembuswana adalah binatang aneh dan tergolong satu-satunya spesies paling langka di dunia namun sudah tentu tidak terdaftar dalam Appendix I Cites karena hanya hidup dalam mitologi Kutai yang sangat dipengaruhi oleh budaya Hindu itu. Lembuswana adalah wahana Batara Guru yang disebut dalam falsafah :”Paksi leman gangga yakso” yang berarti: bahwa seorang seyogyanya memiliki sifat-sifat mulia pengayom rakyat. Penduduk setempat mempercayai bahwa makhluk ini merupakan ‘kendaraan spiritual’ dari raja Mulawarman, yang merupakan raja kutai pada zaman kejayaan Hindu. Lembuswana kemudian dijadikan Lambang Kesultanan Kutai Kartanegara. Di Museum Mulawarman yang berlokasi di Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara itu terdapat satu koleksi patung Lembuswana yang terbuat dari kuningan. Lembuswana dibuat di Birma pada 1850 dan tiba di Istana Kutai Kartanegara pada 1900.
Menurut legendanya, ada seorang bayi yang dikawal Ular Naga Lembu dan dibawa oleh Lembuswana. Bayi tersebut kemudian dikenal sebagai Putri Junjung Buih dan menjadi Putri Karang Melenu yang menjadi pendamping hidup raja Kutai Kartanegara pertama, Aji Batara Agung Dewa Sakti yang akhirnya melahirkan para sultan di Kota Raja itu.

Jadi meskipun kini secara fisik Ular Naga Lembu dan Lembuswana itu mungkin tidak ada, namun akan tetap hidup dalam jiwa dan semangat warga Kutai dalam membangun derahnya. Lembuswana sudah sudah menjadi mitos sekligus maskot dari Kota Raja, kabupaten terkaya di Indonesia ini ternyata masih menjunjung tinggi legenda tanah leluhurnya.

Erau

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Langsung ke: navigasi, cari

Mengulur Naga, salah satu prosesi dari adat Erau.

Erau adalah sebuah tradisi budaya Indonesia yang dilaksanakan setiap tahun dengan pusat kegiatan di kota Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. Erau berasal dari bahasa Kutai, eroh yang artinya ramai, riuh, ribut, suasana yang penuh sukacita. Suasana yang ramai, riuh rendah suara tersebut dalam arti: banyaknya kegiatan sekelompok orang yang mempunyai hajat dan mengandung makna baik bersifat sakral, ritual, maupun hiburan.[1]

Daftar isi

Sejarah

Suku Dayak yang berpartisipasi dalam upacara Erau di Tenggarong.

Erau pertama kali dilaksanakan pada upacara tijak tanah dan mandi ke tepian ketika Aji Batara Agung Dewa Sakti berusia 5 tahun. Setelah dewasa dan diangkat menjadi Raja Kutai Kartanegara yang pertama (13001325), juga diadakan upacara Erau. Sejak itulah Erau selalu diadakan setiap terjadi penggantian atau penobatan Raja-Raja Kutai Kartanegara.

Dalam perkembangannya, upacara Erau selain sebagai upacara penobatan Raja, juga untuk pemberian gelar dari Raja kepada tokoh atau pemuka masyarakat yang dianggap berjasa terhadap Kerajaan.

Pelaksanaan upacara Erau dilakukan oleh kerabat Keraton/Istana dengan mengundang seluruh tokoh pemuka masyarakat yang mengabdi kepada kerajaan. Mereka datang dari seluruh pelosok wilayah kerajaan dengan membawa bekal bahan makanan, ternak, buah-buahan, dan juga para seniman. Dalam upacara Erau ini, Sultan serta kerabat Keraton lainnya memberikan jamuan makan kepada rakyat dengan memberikan pelayanan dengan sebaik-baiknya sebagai tanda terima kasih Sultan atas pengabdian rakyatnya.

Setelah berakhirnya masa pemerintahan Kesultanan Kutai Kartanegara pada tahun 1960, wilayahnya menjadi daerah otonomi yakni Kabupaten Kutai. Tradisi Erau tetap dipelihara dan dilestarikan sebagai pesta rakyat dan festival budaya yang menjadi agenda rutin Pemerintah Kabupaten Kutai dalam rangka memperingati hari jadi kota Tenggarong, pusat pemerintahan Kesultanan Kutai Kartanegara sejak tahun 1782.[2]

Pelaksanaan Erau

Belimbur, acara puncak dari Erau dengan saling siram-menyiram.

Pelaksanaan Erau yang terakhir menurut tata cara Kesultanan Kutai Kartanegara dilaksanakan pada tahun 1965, ketika diadakan upacara pengangkatan Putra Mahkota Kesultanan Kutai Kartanegara, Aji Pangeran Adipati Praboe Anoem Soerya Adiningrat.

Sedangkan Erau sebagai upacara adat Kutai dalam usaha pelestarian budaya dari Pemda Kabupaten Kutai baru diadakan pada tahun 1971 atas prakarsa Bupati Kutai saat itu, Drs.H. Achmad Dahlan. Upacara Erau dilaksanakan 2 tahun sekali dalam rangka peringatan ulang tahun kota Tenggarong yang berdiri sejak 29 September 1782.

Atas petunjuk Sultan Kutai Kartanegara yang terakhir, Sultan A.M. Parikesit, maka Erau dapat dilaksanakan Pemda Kutai Kartanegara dengan kewajiban untuk mengerjakan beberapa upacara adat tertentu, tidak boleh mengerjakan upacara Tijak Kepala dan Pemberian Gelar, dan beberapa kegiatan yang diperbolehkan seperti upacara adat lain dari suku Dayak, kesenian dan olahraga/ketangkasan.[3]

MUSIK TINGKILAN DAN KERONCONG SEBAGAI WARISAN BUDAYA INDONESIA

Posted on May 17, 2012 by tjroeng

Oleh Nueng Ibrahim

 IRAMA BAHARI MUSIK KERONCONG & TINGKILAN

Budaya adalah suatu warisan dari leluhur atau nenek moyang kita yang tidak ternilai harganya. Negara Indonesia disebut Negara maritim karena dikelilingi oleh banyaknya pulau, budaya Indonesia yang sangat beraneka ragam telah membentuk kepribadian bangsa itu sendiri, budaya itulah yang mampu merubah sikap manusia.

SEJARAH MUSIK TINGKILAN

Musik Tingkilan merupakan warisan budaya leluhur Kutai Kartanegara. Kutai kartanegara merupakan kota bersejarah, dimana daerah ini dulunya terdapat peristiwa sejarah kehidupan masyarakat, yaitu adanya sebuah Negara sebelum adanya Negara Kesatuan Republik Indonesia.Daerah ini dipimpin oleh seorang raja Kutai Kartanegara Ing martadipura dan di dalam sejarah bangsa Indonesia, kesultanan Kutai Kartanegara adalah kerajaan Islam tertua di Nusantara.Akibat pengaruh budaya islam ini, maka pada waktu itu ada seseorang yang bernama “ ANDUN ‘ membuat alat petik bentuknya menyerupai Ganon, alat musik padang pasir, kalau di tanah kutai disebut GAMBUS.Dalam kurun waktu tertentu terciptalah sebuah komunitas musik, yang dinamakan musik tingkilan

Musik Tingkilan adalah musik daerah pesisir Mahakam. Lagu tingkilan di gunakan masyarakat zaman dahulu kala sebagai pengantar bahasa atau keinginan seseorang untuk menyampaikan sesuatu baik ilmu maupun nasihat serta pernyataan pribadi atau percintaan dalam bentuk pantun atau sindiran yang disampaikan saling berbalas pantun. Musik tingkilan juga biasa digunakan untuk musik pengiring sebuah tarian yaitu tari JEPEN. Kesenian ini biasa di tampilkan pada acara-acara seremonial baik yang bersifat keagamaan, upacara perkawinan, upacara pemberian nama anak (bayi) maupun acara – acara hiburan lainnya.

ARTI DAN MAKNA TINGKILAN

Tingkilan berasal dari bahasa kutai, di mana terdiri dari 2 (dua) kosakata yaitu TING & KIL, TING artinya suara sebuah senar yang di petik, sedangkan KIL adalah pekerjaan memetik senar gambus dan adanya akhiran an disitu adalah symbol perbuatan orang yang memainkan atau biasa disebut NINGKIL (dalam arti perbuatan). Dalam bahasa hakikat atau pilsafat Kutai Kartanegara, TING itu berarti : cepat atau secepat kilat sedangkan KIL itu berarti: Ketangkasan atau kemampuan. Tingkilan dalam bahasa filsafat kutai kartanegara adalah kemampuan yang lebih atau ketinggian ilmu. Dapat dijabarkan lagi arti kemampuan lebih atau ketinggian ilmu itu adalah ketaatan, santun, rendah hati menuju pada iman dan taqwa.Itulah ciri dari kepribadian bangsa Indonesia. Nah, kalau kita pelajari ungkapan tingkilan itu bermakna ketaatan dan kesantunan dalam berilmu, dalam berbahasa, berbangsa, bernegara, bermasyarakat, serta berkeluarga. Inilahinti suatu ungkapan budaya terhadap kehidupan manusia di muka bumi, agar manusia tidakmeninggalkan budaya bangsanya sendiri. Budaya itu tumbuh di kembangkan oleh para leluhur kita bukan sekedar ciri peradaban namun lebih dari itu terkandung makna yang sangat dalam bagi kehidupan manusia.

ALAT PERKUSI

Alat musik tingkilan yang di gunakan adalah :

  1. Satu buah Gambus.
  2. Dua buah ketipung atau gendang.

1. GAMBUS

Bahan untuk membuat sebuah gambus adalah dari kayu yang tidak terlalu padat daya rekat isi kayu tersebut. Pengrajin biasanya menggunakan kayu nangka untuk membuat sebuah gambus agar mampu menghasilkan getaran suara dinamik sebuah musik gambus dan gambus berdawaikan 4 shap di mana setiap shapnya terdapat 2 buah dawai atau senar dan satu dawai tunggal berfungsi sebagai bass (jatuhnya mat pada sebuah irama).Dengan perkembangan tekhnologi maka sekarang Gambus ada yang berdawai 7 bahkan ada yg berdawai 9. Dahulu orang baharimenggunakan dawai yang terbuat dari bahanswasa, campuran tembaga dengan emas, sebelumsenar nilon di ciptakan. Untuk membuat dawai tersebut menggunakan cara tradisional seperti orang membuat tali logam di tukang emas yang disertai dengan mantra menurut ajaran agama Islam dan melakukan puasa beberapa hari.Maka tak heran jika kita pernah mendengar cerita orang dahulu, bahwa ada wanita maupun pria yang mendengar suara gambus tergila-gila dengan orang yang memetik gambus.Barangkali kalau kita ambil dalam bahasa filsafat tingkilan itu berartitingginya ilmu, karena getaran suara saja mampu membuat orang tergila-gila dengan orang yang mengumandangkan suara gambus.

2. KETIPUNG

Ketipung adalah sebuah gendang kecil, terdiri dari kayu bundar berlubang di tengahnya untuk menumbuhkan suara bulat dan di muaranya di beri kulit sapi atau kambing.Pada mulanya masyarakat kutai membuat gendang ini dengan membentuk 2 sisi tabuh seperti gendang jawa. Tetapi ada juga yang menggunakan satu sisi tabuh dan dimainkan oleh dua orang penabuh yang di namai masyarakat kutai BERUAS.

EVOLUSI DAN REVOLUSI MUSIK TINGKILAN

Musik tingkilan dalam perjalanannyamenemui era tekhnologi dimana musik tingkilan mampu berkaloborasi dengan alat musik keroncong dengan tidak meninggalkan aspek tradisi baik alat musik maupun lirik dan melodynya. Adapun komposisi alat yang di gunakan adalah :

    1. Gambus.
    2. Gitar acustik.
    3. Cello / Selo.
    4. Ukulele.
    5. Tenor (cak).
    6. Contra bass atau Bass gitar elektrik.
    7. Biola.
    8. Flute.
    9. Organ atau keyboard.
    10. Saxophone.

PELESTARIAN SENI MUSIK TINGKILAN

Budaya musik keroncong Tingkilan adalah salah satu bentuk warisan leluhur yang sepatutnya di lestarikan dan di perkenalkan kepada masyarakat dunia.

Musik Tingkilan pada perkembangannya merupakan salah satu musik yang berakar pada budaya bangsa dengan mempunyai sajian yang sangat unik dan tidak ada di daerah lain, karena ada beberapa instrumen dan pola permainan yang tidak dimiliki setiap musik didunia seperti gambus, cello, ukulele, yang dimainkan secara tehnik yang berbeda dari biasanya. Apalagi bentuk dan karakter suaranya yang lain membuat musik tingkilan digemari masyarakat Indonesia.

Hanya permasalahannya yang di hadapi masa kini,adanya musik modern seperti musik rock, dangdut, pop, dan lain-lain.Kecendrungan generasi muda untuk menggali potensi musik daerah ini hampir tidak tersentuh.Yang sangat menyedihkan, musik tingkilan yang di mainkan oleh beberapa kelompok seni di dalam masyarakat kutai kartanegara di kemas asal-asalan atau tidak profesional.Sekarang ini dapat dilihat banyak sekali masyarakat yang tidak menghargai budayanya sendiri, dikarenakan akibat melemahnya minat generasi muda untuk menggali potensi budayanya sendiri.Sedangkan kita tahu hasil pengamatan kita selama ini bahwa musik tingkilan cukup banyak di gemari oleh masyarakat luar daerah, hanya tinggal bagaimana kita mengemas suatu garapan yang lebih harmonis dengan menggabungkan jenis alat musik lainnya, seperti penggabungan antara musik keroncong dengan musik dan lagu tingkilan.

Ansambel Tingkilan

Ansambel Tingkilan sekitar tahun 1950 belum begitu di pengaruhi oleh unsur-unsur musik keroncong, para seniman dan seniwati tingkilan masih menggunakan alat musik yang di anggap tradisional dalam budaya mereka sendiri, misalnya Gambus, Ketipung, Marwas, Rempak.

Biasanya ansambel Tingkilan dengan instrumenasi seperti ini digunakan dalam berbagai acara, terutama sebagai hiburan di kalangan masyarakat dalam lingkup yang sempit (yakni mereka yang berada di tempat pementasan Tingkilan tersebut).

Salah satu contoh ansambel Tingkilan yang belum terpengaruh Keroncong.( yang memainkan adalah seorang tuna netra ).

Ansambel Tingkilan Kontemporer

Ansembel musik tingkilan saat ini telah terpengaruh dengan idiom-idiom musik keroncong baik dari segi instrumenasi pola permainan, maupun dari idiom-idiom musiknya. Instrumen dalam ansembel tingkilan saat ini meliputi, Sello, Cak, Cuk, Gitar akustik, Bass, Biola, Flute, Organ, Saxophone dan lalin lain.

Upaya yang ingin di capai dalam pengembangan musik tingkilan ini adalah :

    1. Terlestarinya seni budaya kutai kartanegara yang lebih bermartabat ke seluruhNusantara dan dunia, khususnya Daerah Kutai Kartanegara.
    2. Memperkenalkan seni budaya Kutai Kartanegara ini kepada generasi penerus melalui sekolah-sekolah dan dapat dijadikan sebagai muatan lokal.
    3. Pembuatan CD dan VCD baik pendokumentasian lagu tingkilan tradisional maupun yang kontemporer serta penjelasan singkat sejarah budaya tingkilan maupun cara memainkan musik tingkilan.
Gambar

110.jpg

29 Jan